Ayam Goreng Ungkeb

Ayam goreng ungkeb

 
Honey Emilya avatar
Honey Emilya Published on 22/05/2020, dilihat oleh 2892 , 3 Komentar

Yang akan Anda perlukan

1/2 kilo ayam

8siung bawang putih

8 siung bawang merah

satu ruas kunyit

3cm lengkuas memarkan

3cm jahe memarkan

satu helai serai memarkan

1sdm ketumbar yang sudah dihaluskan

1sdt lada bubuk

3 lembar daun salam

3sdm minyak untuk menumis

(Fakta gizi 179 kalori, 17.18 g lemak, 9.06 karbohidrat, 15.09 protein g, 45 mg kolesterol, 628 mg sodium)

Cara memasak

1

Haluskan semua bumbu kecuali jahe,lengkuas,serai dan daun salam

2

Cuci ayam sampai bersih kemudian potong menjadi beberapa bagian.setelah itu lumuri ayam dengan bumbu yang sudah dihaluskan diamkan sebentar

3

Panaskan minyak masukan ayam lengkuas jahe daun salam dan serai yang sudah dimemarkan aduk sebentar sampai ayam berubah warna kemudian tambahkan air

4

Aduk sampai rata kemudian tunggu kurang lebih 15mnt atau diungkeb sampai bumbu meresap,setelah itu angkat ayam kemudian diamkan sebentar tunggu sampai ayam agak dingin.kemudian goreng ayam menggunakan minyak sedang sampai selesai

5

Selamat mencoba

Komentar

Avatar placeholder
Laro Ro avatar
Laro Ro
10/09/2020 ☰
buat yang tinggal di Jakarta kalau butuh ayam goreng beku (frozen food) buat bahan masak bisa kepoin web kami di https://djawakitchen.com ayam goreng pemuda
Lihat Terjemahan
Nona Yulan avatar
Nona Yulan
11/11/2020 ☰
Sya suka resep ini
Lihat Terjemahan
Honey Emilya avatar
Honey Emilya
12/11/2020 ☰
Makasih bunda selamat mencoba resep yang lainnya yah
Lihat Terjemahan