Kue Lapis Aci (no Santan)
Yang akan Anda perlukan
300 gr tepung aci
250 gr gula pasir
550 ml air
1/2 sdt garam
Secukupnya pasta/pewarna makanan
(Fakta gizi 182 kalori, 2.21 g lemak, 38.75 karbohidrat, 2.27 protein g, 0 mg kolesterol, 299 mg sodium)Cara memasak
1

Siapkan cetakan, olesi dengan minyak sayur, sisihkan
2

Campur air, garam dan gula pasir hingga gula larut
3

Masukkan tepung aci, aduk sampai merata
4

Bagi menjadi 3 bagian. Beri masing-masing pewarna merah, kuning dan hijau. Aduk rata.
5

Panaskan dandang hingga airnya mendidih. Masukkan cetakan dan panaskan sekitar 15 menit
6

Tuangkan 1 sendok sayur adonan merah ke dalam loyang. Panaskan sekitar 5 menit.
7

Tuangi lagi dengan 1 sendok sayur adonan kuning. Panaskan kembali sekitar 3 menit. Kerjakan berlapis-lapis hingga adonan habis. Kukus sekitar 30 menit hingga seluruh kue matang
8

Setelah matang angkat dan biarkan sampai benar-benar dingin, lalu lepaskan dari cetakan dan siap untuk disajikan, selamat mencoba 😉👌
Komentar